Penyaluran Jatah Beras Sejahtera di Maluku Sudah Sampai Juni | Berita Maluku Online | Berita Terkini Dari Maluku Berita Maluku Online
Loading...

Penyaluran Jatah Beras Sejahtera di Maluku Sudah Sampai Juni

BERITA MALUKU. Pelaksanaan penyaluran jatah beras sejahtera (Rastra) untuk keluarga miskin di Maluku yang terbagi atas dua wilayah penyaluran baru dilaksanakan hingga bulan Juni 2017.

"Untuk wilayah yang masuk penyaluran langsung dari gudang Bulog Maluku di Ambon ada enam kabupaten dan kota yang pelasanaannya sudah berlangsung sejak Januari-Juni 2017 dilaksanakan," kata Kabid Organisasi dan Pelayanan Publik Perum Bulog Divre Maluku Asrul di Ambon, Jumat (28/7/2017).

Beras yang sudah tersalur ke enam wilayah itu sebanyak 3.662 ton, lanjutnya, masing-masing untuk Kota Ambon sudah tersalur sebanyak 776 ton, Kabupaten Maluku Tengah (Malteng) 1.842 ton, Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB) 731 ton, dan Kabupaten Burtu sebanyak 313 ton.

Sedangkan dua kabupaten lainnya yakni Seram Bagian Timur (SBT) dan Buru Selatan (Bursel) belum dilaksanakan akibat beberapa kendala, seperti Kabupaten SBT masih memiliki tunggakan yang hingga kini belum dilunasi, kemudian Kabupaten Bursel selain tunggakan faktor cuaca di Maluku yang hingga kini belum bersahabat akibat hujan turun terus menerus yang menghambat proses penyaluran.

"Jadi untuk kegiatan penyaluran Rastra jatah tahun 2017 pelaksanaannya baru sampai bulan Juni, selanjutnya kami masih menunggu surat keputusan (SK) pagu dari Gubernur Maluku Said Assagaff," ujarnya.

Jadi, lanjutnya, Bulog Maluku masih menunggu SK Gubernur, mengingat pagu dari Juli hingga Desember itu belum diterima.

Asrul mengakui, jatah Rastra tahun 2017 memang sampai bulan Desember, jadi satu tahun, hanya saja dalam pelaksanaan baru sampai bulan Juni 2017, selanjutnya Juli-Desember belum di laksanakan sebab masih menunggu SK Gubernur Maluku.

Dia menambahkan, masyarakat tidak perlu takut, sebab Bulog masih menunggu SK, dan kalau sudah ada pasti dilaksanakan penyalurannya.
Ekonomi 2476098783601990561
Beranda item

# Kota Ambon

Indeks

# ANEKA

Indeks