176 BTS Siap Dukung Penyelenggaraan Pesparawi Nasional di Ambon | Berita Maluku Online | Berita Terkini Dari Maluku Berita Maluku Online
Loading...

176 BTS Siap Dukung Penyelenggaraan Pesparawi Nasional di Ambon

BERITA MALUKU. Sebanyak 176 base transceiver station (BTS) disiapkan untuk mendukung penyelenggaraan kegiatan Pesparawi XI Tingkat Nasional yang akan berlangsung di kota Ambon, Maluku pada 2 hingga 12 Oktober 2015.

Kepala Dinas Infokom Maluku, Ibrahim Sangadji kepada media ini, Rabu (23/9/2015) menjelaskan, bahwa pihaknya telah berkoordinasi dengan  penyedia sarana telekomunikasi di daerah ini untuk menyediakan akses jaringan bagi ratusan BTS yang telah dibangun di beberapa titik lokasi penyelenggaraan.

"Ada sebanyak 176 BTS yang sudah disiapkan untuk melayani 7.024 peserta. Jadi setiap BTS yang telah dibangun itu masing-masing berjarak 350 meter. BTS-BTS itu akan ditangani oleh 70 teknisi yang didatangkan dari luar daerah. Karena itu kami sudah berkoordinasi dengan pihak Telkom maupun Telkomsel untuk penyediaan jaringan," jelas Sangadji.

Terkait infrastruktur komunikasi, informasi dan publikasi yang ada di setiap SKPD maupun lokasi penyelenggaraan, menurutnya sampai saat ini sedang gencar disiapkan dan telah mencapai 95 persen rampung.

Sementara sarana media centre sendiri, pihaknya sementara ini sedang melakukan proses perampungan.

"Untuk media centre, kini sedang dalam proses penyelesaian dan telah mencapai 96 persen. Dipastikan setelah selesai Idul Adha, akan dilakukan finishing," kata Sangadji.

Media centre sendiri menurutnya berada di kantor Dinas Infokom Maluku.

"Jadi media centre, akan beroperasi selama 24 jam di kantor Infokom. Kami akan sediakan empat perangkat komputer serta dilengkapi jaringan internet," sebutnya. (Bm 01)
Pesparawi 3712642907782006418
Beranda item

# Kota Ambon

Indeks

# ANEKA

Indeks