Bantuan KUBE Bermasalah, Mesin Jahit Rusak
http://www.beritamalukuonline.com/2014/12/bantuan-kube-bermasalah-mesin-jahit.html
Ilustrasi |
Misalnya, batuan berupa enam unit mesin jahit dan satu buah mesin obras yang diberikan kepada kelompok usaha Dian Mandiri di kelurahan Mangga Dua, ternyata setelah diuji cobakan, mesin-mesin tersebut mengalami kerusakan hingga tidak dapat digunakan.
Salah satu sumber dari kelompok usaha Dian mandiri yang ditemui Berita Maluku, Jumat (5/12/2014) mengungkapkan, ketika persoalan itu dikonfirmasikan ke Dinas Sosial kota Ambon, pihak Dinas menjamin bahwa bantuan yang berikan kepada kelompok usaha KUBE adalah barang-barang pengadaan baru.
Bahkan menurut salah satu kepala bidang di Dinsos, jika ada temuan kasus seperti itu, maka pihak kontraktor harus bertangung-jawab mengganti dengan barang-barang yang tidak dapat digunakan itu dengan barang baru.
Anehnya, ketika persoalan tersebut disampaikan kepada pihak kontraktor, yakni CV Lease Sukses Makmur milik Freedy Tan, maka pada Jumat (28/11/2014) lalu, Mereka hanya mengirim teknisi untuk memperbaiki mesin tersebut, tetapi ternyata setelah diperbaiki ke enam mesin jahit yang bermerek “singer” itu masih tetap dalam kedaan rusak, sehingga teknisi tersebut berjanji untuk kembali memperbaikinya. “Tapi hingga kini mereka tidak kembali lagi,” ungkap sumber itu.
selain itu juga, menurut sumber tersebut, penyerahan bantuan mesin jahit tersebut juga tidak di diantarkan ke rumah penerima. "Mereka hanya ditaruh didepan jalan, dekat gereja (menara kasih), baru katong yang bayar orang angkat sampai di rumah,“ keluhnya. (BM 02)