Jalan Santai, Penanaman Anakkan Pohon dan Undian Berhadiah Songsong HUT ke-439 kota Ambon | Berita Maluku Online | Berita Terkini Dari Maluku Berita Maluku Online
Loading...

Jalan Santai, Penanaman Anakkan Pohon dan Undian Berhadiah Songsong HUT ke-439 kota Ambon

Ambon - Berita Maluku. Untuk menyongsong peringatan Hari Ulang Tahun ke-439 kota Ambon, 7 September 2014, yang mengusung tema ’’Ambonku, Ambon Kita, Pemerintah Kota Ambon memanggungkan sejumlah kegiatan.

Salah satu kegiatan menyonsong HUT ke-439 kota Ambon tahun ini adalah Jalan Santai yang diikuti Pegawai di Lingkup Pemkot Ambon, guru-guru dan siswa-siswi tingkat Sekolah Dasar, Sekolah Menengah Pertama hingga Sekolah Menengah Atas.

’’Jalan santai yang kita lakukan juga beriringan dengan penanaman 300 anakan pohon trambessi dan penarikan undian berhadiah,’’ kata Ketua Panitia HUT ke-439 Kota Ambon, Dominggus Matulapelwa di Museum Siwalima, kawasanTaman Makmur Ambon, kecamatan Nusaniwe, Jumat (21/8/2014).

Matulapelwa mengatakan dalam rangka perayaan HUT ke-439 Kota Ambon pihaknya tetap berpedoman pada Tema sentral ’’Ambonku, Ambon Kita’’.

Menurut dia, penanaman anakan pohon dilakukan di hutan kota di areal Museum Siwalima, Taman makmur .

’’Sebanyak 300 anak pohon sudah disiapkan oleh panitia HUT Kota (Ambon),dan sudah disiapkan di areal Amahusu,’’ paparnya. (ev/mg bm 015)
Ambon 4941189521039584174
Beranda item

# Kota Ambon

Indeks

# ANEKA

Indeks