Disdikpora akan Canangkan Ambon Kota Pendidikan Inklusif | Berita Maluku Online | Berita Terkini Dari Maluku Berita Maluku Online
Loading...

Disdikpora akan Canangkan Ambon Kota Pendidikan Inklusif

Ambon - Berita Maluku. Pemerintah Kota Ambon melalui Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kota Ambon berencana mencanangkan Pendidikan Infklusif bagi siswa-siswi berkebutuhan khusus. Kepala Disdikpora Kota Ambon Beny Kainama mengatakan pencanangan ini akan dilakukan pihaknya dalam waktu dekat.

’’Kita akan mendeklarasikan hal ini sebelum pelaksanaan pendidikan inklusif dilaksanakan agar semua siswa yang memiliki kebutuhan khusus dapat melaksanakan proses belajar mengajar pada setiap sekolah di kota Ambon,’’ kata Kainama di Ambon, Senin (21/7/2014).

Dia menjelaskan pendidikan inklusif sangat dibutuhkan untuk mewujudkan harapan pendidikan tanpa diskriminasi pada semua anak. Apalagi penciptaan sekolah inklusif bertujuan memberikan kesempatan seluas-luasnya kepada semua peserta didik yang istimewa untuk memperoleh pendidikan bermutu sesuai kebutuhan dan kemampuannya.

’’Para penyandang cacat juga berhak menikmati pendidikan di sekolah umum bukan hanya di Sekolah Luar Biasa (SLB). Karena itu kami memberikan kesempatan kepada anak-anak penyandang cacat yang punya keterbatasan fisik dan mental untuk menikmati pendidikan di sekolah umum bersama anak normal lainnya’’.

Kainama menjelaskan, pendidikan inklusif bukan hanya untuk penyandang disabilitas tetapi juga untuk siswa berbakat istimewa khusus, serta anak-anak yang memiliki tingkat kecerdasan di atas rata-rata. Kainama menyatakan pihaknya berkomitmen teguh agar kaum difabel mempunyai hak yang sama dengan manusia normal lainnya.

’’Pemerintah memiliki kewajiban menyediakan sarana dan prasarana serta infrastruktur. Karena itu kami berupaya menyiapkan 20 persen fasilitas untuk kaum distabilitas. Sarana dan prasarana kota inklusif mulai diterapkan di Ambon, tetapi dukungan pemerintah pusat dimulai tahun 2014. Hal ini dilakukan setelah pak Wali Kota (Richard Louhenapessy) bertemu Dirjen Kementerian Pendidikan Nasional, dan pihak Dirjen sangat memberikan apresiasi setelah melihat minat dan motivasi Pemkot Ambon untuk menerapkan kota inklusif,’’ urainya. (ev/mg-bm015)
Pendidikan 4960478724316060493
Beranda item

# Kota Ambon

Indeks

# ANEKA

Indeks