1.190 Personel Gabungan Siap Amankan Pemilu di Ambon | Berita Maluku Online | Berita Terkini Dari Maluku Berita Maluku Online
Loading...

1.190 Personel Gabungan Siap Amankan Pemilu di Ambon

Ambon - Berita Maluku. Polres Pulau Ambon dan Pulau-Pulau Lease menyiapkan 1.190 personel gabungan untuk tugas pengamanan pesta demokrasi pemilihan umum legislatif 9 April 2014.

"Khusus untuk aparat Polres sendiri sebanyak 750 personel dan akan didukung tambahan pasukan yang di-BKO (Bawah Kendali Operasi) dari Polda Maluku sebanyak 450 personel," kata Kapolres setempat, AKBP I Putu Bintang Juliana di Ambon, Jumat (28/3/2014).

Untuk kegiatan awal berupa pengamanan kampanye pemilu yang merupakan salah satu tahapan pileg sudah berjalan sehingga personil Polri sementara menjalankan tugasnya.

Polres Ambon juga telah membentuk tim pengamanan kampanye yang selalu siaga di Mapolres.

Satu tim, kata Kapolres, terdiri dari 50 personel Polri dan disesuaikan dengan jadwal jumlah kampanye setiap hari.

"Hari ini ada dua kegiatan kampanye di wilayah hukum Polres yang berjalan aman dan lancar serta tidak ada kejadian yang menonjol, dan kami berharap situasi yang kondusif ini telap terpelihara agar pemilu legislatif 9 April mendatang berjalan aman dan sukses lewat dukungan dan partisipasi semua lapisan masyarakat," ujar Kapolres.

Sebelumnya, Kabid Humas Polda Maluku AKBP Hassan Mukadar mengatakan, pihaknya mengerahkan lebih dari 4.800 personil untuk melakukan pengamanan khusus pemilu legislatif.

Menurut Kabid Humas, pengerahan pasukan dari Mapolda Maluku ke seluruh kabupaten dan kota ini akan disesuaikan dengan tingkat kebutuhan selama tahapan proses pemilu berjalan. (ant/bm 10)

Pemilu Legislatif 2014 7075806408427048129
Beranda item

# Kota Ambon

Indeks

# ANEKA

Indeks