Salhuteru Siap Berikan Pengabdian Terbaik bagi Warga Latuhalat | Berita Maluku Online | Berita Terkini Dari Maluku Berita Maluku Online
Loading...

Salhuteru Siap Berikan Pengabdian Terbaik bagi Warga Latuhalat

Ambon - Berita Maluku. Jika tak ada aral melintang, Selasa, 28 Januari 2014, Wali Kota Ambon Richard Louhenapessy akan melantik Audy Salhuteru sebagai Raja Latuhalat yang baru. Pelantikkan Salhuteru sekaligus melegakan hati masyarakat Latuhalat Kecamatan Nusaniwe, yang lebih dari 1,5 tahun terakhir menanti kehadiran Raja definitif.

Salhuteru bertekad akan memberikan yang terbaik bagi masyarakat dan negeri di ujung selatan Pulau Ambon itu. ’’Beta siap memberikan yang terbaik, tidak akan mengecewakan masyarakat Latuhalat. Apa yang Beta punya yang TUHAN berikan, akan Beta berikan kepada masyarakat dan negeri Latuhalat,’’ tekad Salhuteru ketika dikonfirmasi Berita Maluku di Kantor Wali Kota Ambon, Selasa (21/1/2014).

Meski begitu, kata Salhuteru, agar seluruh visi dan misinya membangun Latuhalat terwujud dengan baik dan terencana, dia mengharapkan dukungan penuh masyarakat Latuhalat. ’’Beta minta dukungan masyarakat sebab tanpa masyarakat Beta seng kuat dan seng bisa bikin apa-apa. Sebab, suara masyarakat adalah suara Tuhan yang perlu didengar dan dilaksanakan,’’ ungkapnya merendah.

Salhuteru bertekad membangun konsolidasi negeri dengan memperbanyak komunikasi dengan masyarakat maupun tokoh-tokoh masyarakat setempat. ’’Yang utama itu, beta akan terus bangun komunikasi dengan masyarakat dan tokoh-tokoh masyarakat agar seluruh persoalan negeri bisa diselesaikan dengan musyawarah dan mufakat,’’ pungkasnya. (ev/mg bm 015/bm 01)
Ambon 7541137621688499908
Beranda item

# Kota Ambon

Indeks

# ANEKA

Indeks