Pemprov Maluku Perjuangkan Penigkatan Status STAKPN dan IAIN | Berita Maluku Online | Berita Terkini Dari Maluku Berita Maluku Online
Loading...

Pemprov Maluku Perjuangkan Penigkatan Status STAKPN dan IAIN

Ambon - Berita Maluku. Pemerintah Provinsi Maluku memperjuangkan peningkatan status Sekolah Tinggi Agama Kristen Protestan Negeri (STAKPN) Ambon dan Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ambon.

"Pemprov Maluku akan memperjuangkan peningkatan status STAKPN menjadi institut dan IAIN menjadi universitas," kata Penjabat Gubernur Maluku Saut Situmorang, di Ambon, Kamis (30/1/2014).

Upaya peningkatan status dua perguruan tinggi berbasis agama tersebut, katanya, telah disampaikan kepada Menteri Agama Suryadharma Ali saat berkunjung ke Ambon, Awal Januari 2014 lalu dan mendapat respons positif Menteri.

Peningkatan status dua perguruan tinggi tersebut, katanya, merupakan salah satu upaya ke arah peningkatan kualitas dunia pendidikan, terutama kualitas sumber daya manusia, khususnya generasi muda, sehingga mampu bersaing pasar kerja.

Kendati demikian, Saut mengingatkan pimpinan dua perguruan tinggi tersebut untuk mempersiapkan berbagai administrasi yang dibutuhkan untuk peningkatan status tersebut guna disampaikan ke Kementerian Agama, di samping koordinasi dengan Kementerian Pendidikan Nasional, khususnya Ditjen Pendidikan Tinggi (Dikti).

"Terpenting syarat administrasinya sudah harus terpenuhi, di samping koordinasi dengan pihak terkait harus terus dilakukan, sehingga keinginan bersama untuk memajukan dunia pendidikan di Maluku dapat terwujud," katanya.

Begitu pun upaya peningkatan kualitas tenaga dosen harus terus dilakukan dua perguruan tinggi tersebut melalui berbagai program pendidikan lanjutan maupun pelatihan peningkatan kapasitas, sehingga memenuhi standar kompetensi.

Saut mengakui minat generasi muda meneruskan pendidikan tinggi di IAIN Ambon maupun STAKPN Ambon semakin meningkat dari tahun ke tahun, sehingga diperlukan kerja keras semua komponen dan instansi teknis untuk meningkatkan kualitas pendidikannya.

Peningkatan kualitas pendidikan di Maluku, tandasnya, merupakan salah satu prioritas utama dan tidak hanya dilakukan pada jenjang sekolah dasar hingga SMA dan sekolah menengah kejuruan saja, tetapi juga pada perguruan tinggi swasta dan negeri, sehingga mampu menghasilkan para sarjana berkualitas yang mampu bersaing di dunia kerja.

"Jadi tidak hanya kuantitas yang dikejar tetapi kualitasnya lulusannya harus benar-benar menjadi perhatian para pimpinan dan pengelola perguruan tinggi di Maluku, sehingga daerah ini mampu melahirkan generasi muda berkualitas yang mampu menggerakkan dan meningkatkan pembangunan daerah di masa mendatang," katanya. (ant/bm 10)
Pilihan 9137704481820562325
Beranda item

# Kota Ambon

Indeks

# ANEKA

Indeks