18 KK Korban Angin Kencang di Seilale-Latuhalat
http://www.beritamalukuonline.com/2014/01/18-kk-korban-angin-kencang-di-seilale.html
Ilustrasi |
Ke-18 KK ini berhasil didata Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Ambon setelah warga melaporkan kasus mereka pascabencana tersebut.
Dari 18 KK itu diperincikan, 13 KK bermukim di Seilale, sementara 5 KK sisanya merupakan warga Latuhalat.
Selain ke-18 KK tersebut, satu fasilitas umum berupa Mandi Cuci Kakus (MCK) di Seilale juga tak luput dari amukan angin kencang. Di antara yang dilaporkan, paling banyak zenk rumah warga terlepas di samping ada juga rumah-rumah warga yang tertimpa pohon tumbang dalam musibah tersebut.
Sekretaris BPBD Kota Ambon R Sopamena dalam keterangannya kepada pers di Media Centre Pemerintah Kota Ambon, Jumat (17/1/2014) menyatakan untuk menangani para korban angin kencang, pihaknya telah menempuh sejumlah langkah, antara lain peninjauan lapangan, penilaian kerusakkan, dan mengoordinasikan dengan pihak-pihak terkait, Dinas Sosial, Palang Merah Indonesia (PMI), dan Pemerintah Desa, guna penanganan darurat.
’’Namun, untuk petunjuk selanjutnya kami masih menunggu petunjuk Pak Wali Kota,’’ ujar Sopamena. (ev/mg bm 015)