Rektor Lantik Manuputty Sebagai Dekan Perdana FK Unpatti | Berita Maluku Online | Berita Terkini Dari Maluku Berita Maluku Online
Loading...

Rektor Lantik Manuputty Sebagai Dekan Perdana FK Unpatti

AMBON - BERITA MALUKU. Rektor Universitas Pattimura (Unpatti) Ambon Prof. DR.Thomy Pentury, Kamis melantik Dr. Jacob Manuputty, MPH sebagai Dekan Fakultas Kedokteran (FK) perguruan tinggi negeri tersebut.

Jacob menjadi dekan pertama setelah Direktorat Jenderal (Ditjen) Pendidikan Tinggi (Dikti) Kementerian Pendidikan Nasional menyetujui status Fakultas Kedokteran Unpatti Ambon.

Sebelumnya, di universitas tersebut hanya ada program pendidikan kedokteran, sejak dibukan pada 23 Juli 2008.

Peningkatan status program pendidikan menjadi fakultas itu berdasarkan surat Dirjen Dikti, Djoko Santoso No.1109/E/C/2012 tertanggal 30 Agustus 2012.

Jacob sebelumnya juga dipercaya menjadi ketua program pendidikan kedokteran Unpatti Ambon.

Rektor berharap kehadiran Fakultas Kedokteran dapat memotivasi Unpatti Ambon untuk menelorkan tenaga dokter yang siap mengabdi di provinsi ini maupun daerah lain di Tanah Air.

Dr.Jacob menyambut positif kepercayaan yang diberikan kepadanya untuk memimpin Fakultas Kedokteran Unpatti Ambon.

"Saya dengan berbagai pengalaman, termasuk sebelumnya menjadi Dirut RSUD dr.M. Haulussy Ambon, siap mengabdi untuk mengembangkan Fakultas Kedokteran Unpatti agar mampu bersaing dengan yang lain," ujarnya.

Ia mengakui tenaga dosen masih terbatas sehingga harus mendatangkan dari Universitas Hasanuddin, Universitas Indonesia, Universtas Airlangga dan sejumlah dokter yang mengabdi di Kota Ambon. (ant/bm 10)
Berita Lain 839876014829235379
Beranda item

# Kota Ambon

Indeks

# ANEKA

Indeks