Seluruh Peserta Pesparawi Papua Bikin Heboh Diluar Auditorium
http://www.beritamalukuonline.com/2012/10/seluruh-peserta-psm-papua-bikin-heboh.html
“Tari Pergaulan” Papua Diluar Pentas Mampu Menarik Perhatian Banyak Pihak
AMBON – BERITA MALUKU. Peserta Paduan Suara Mahasiswa (PSM) asal Papua di hari ketiga ajang Lomba Musik Etnik (Folklore) pada Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) Mahasiswa Nasional ke XII, tak hanya mampu menghibur ribuan penonton di Auditorium Universitas Pattimura (Unpatti) Ambon, Sabtu (20/10).
Diluar Auditoirum pun, usai mementaskan kebolehan mereka, para peserta asal Papua ini langsung bikin heboh seluruh penonton yang berada di depan halaman gedung pertunjukan.
Semua mata tertuju, ketika seluruh peserta Papua dari Universitas Victory Sorong, Univeristas Cendrawasih Papua, Universitas Sains dan Teknologi Jayapura serta Universitas Sekolah Tinggi Theologia Izaak Samuel Kijne Jayapura, bergabung dan menggelar atraksi “Tarian Pergaulan” atau yospan yang biasa mereka suguhkan pada acara kekeluargaan dan suasana kegembiraan.
Musik tifa yang mengiringi lagu Papua dan Kalwedo Orang Basudara e tak henti-hentinya mereka kumandangkan. Luapan perasaan senang bercampur gembira oleh peserta Papua ini rupanya mampu membuat suasana yang lain dari hari biasanya sehingga banyak pihak menjadi tertarik, bahkan beberapa diantara ibu-ibu tampak turut larut diantara atraksi Mahasiswa Papua itu.
Tak hanya itu, mereka yang membawa kamera, handicam bahkan handpone tak henti-hentinya mengarahkan peralatannya itu kearah mahasiswa Papua.
Sejumlah aparat keamanan seperti Brimob dan Resimen Mahasiswa (Resma) juga tampak santai diantara kerumunan. Usai atraksi, mahasiswa Papua akhirnya meninggalkan halaman Auditorium dengan sejumlah bus untuk kembali ke hombase. (BM 10)