Gubernur Maluku Resmikan Fakultas Kedokteran Unpatti Ambon
http://www.beritamalukuonline.com/2012/09/gubernur-maluku-resmikan-fakultas.html
AMBON – BERITA MALUKU. Gubernur
Maluku, Karel A Ralahalu, akhirnya meresmikan Fakultas Kedokteran Universitas Pattimura (Unpatti) Ambon, Jumat (28/9).
Peresmian diawali penandatanganan
Prasasti oleh Gubernur Maluku dan Rektor Unpatti, Prof. DR. Thomas
Pentury di Ruang Auditorium Unpatti Ambon, setelah itu Gubernur melanjutkan peletakan batu pertama pembangunan gedung Rumah Sakit
(RS) Pendidikan Regional Provinsi Maluku, di desa Poka, Kecamatan Teluk Ambon,
Rumah Sakit pendidikan Regional Provinsi Maluku rencananya akan memiliki bangunan setinggi 5 lantai yang dibiayai dari Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) sebesar Rp 400 Milyar.
Rumah Sakit pendidikan Regional Provinsi Maluku rencananya akan memiliki bangunan setinggi 5 lantai yang dibiayai dari Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) sebesar Rp 400 Milyar.
Gubernur Maluku
dalam sambutannya mengatakan, rencana mendirikan Fakultas Kedokteran bukanlah hal yang
mudah namun memiliki suatu usaha yang panjang serta didukung oleh
semua pihak sehingga tercetuslah kesamaan visi untuk mewujudkan
sebuah Fakultas Kedokteran dan pendirian Rumah Sakit Pendidikan di
daerah ini.
Menurutnya, dengan adanya Fakutas
Kedokteran ini diharapkan dapat menciptakan dokter-dokter muda yang
berkualitas, hal itu ditopang juga dengan potensi dan sumber daya
orang Maluku dibidang kedokteran yang sungguh luar biasa dimana
terdapat banyak guru besar, dosen dari kalangan kedokteran yang
berjasa bagi bangsa dan negara ini.
Sementara itu Rektor Unpatti, Prof. DR.
Thomas Pentury dalam sambutannya mengatakan, kehadiran Fakultas
Kedokteran di Maluku bukanlah sebuah impian tetapi semua itu lahir
dari kerinduan pemimpin besar, pemimpin visioner untuk memberikan
yang terbaik bagi anak bangsa di bumi Maluku selain juga kerinduan
menjawab impian masyarakat Maluku untuk memperoleh layanan kesehatan
yang berkualitas.
Menurut Pentury, sebuah perjalanan
panjang telah dilalui dengan berbagai suka duka dimana masyarakat
Maluku secara umum dan civitas Universitas Pattimura Ambon bisa
berbangga memiliki Fakultas Kedokteran, karena dengan hadirnya
Fakultas ini tidak hanya akan menyediakan akses lebih luas bagi
putra-putri terbaik Maluku untuk memperoleh pendidikan kedokteran
yang relatif lebih murah tetapi juga berkualitas.
Pentury menjelaskan, bahwa hadirnya
Fakultas Kedokteran di bumi Maluku memberikan banyak dampak positif,
diantaranya mempercepat pemenuhan kebutuhan dokter di berbagai daerah
di Provinsi Maluku dan sekitarnya, mendorong pengembangan ilmu
pengetahuan dan teknologi di bidang kedokteran terutama melalui
penelitian yang berkaitan dengan kekhasan sumber daya Maluku.
Selain itu juga mendorong kualitas
pendidikan SMA di Maluku dapat meningkat dan adanya dampak psikologi
yakni hadirnya fakultas kedokteran di Maluku memberikan kebanggaan
tersendiri bagi masyarakat Maluku. (BM 10)